BG

BG

KEHUTANAN

Kehutanan menurut definisi yang terbaru adalah "pengeloaan hutan secara ilmiah untuk memproduksi barang dan jasa secara lestari." Definisi yang singkat dan padat ini mengandung banyak hal. Kehutanan lebih daripada sekedar pemanfaatan produk yang dapat disediakan oleh hutan liar dan tidak dikelola, karena diasumsikan bahwa terdapat perencanaan yang berdasarkan keahlian untuk menjamin kelestarian dan kepastian produksi dan bahwa barang dan jasa tersebut benar-benar menjadi produk yang berguna dan jasa yang perlu untuk kehidupan ekonomi kita sekarang.
Kehutanan seperti didefinisikan demikian bisa tidak berhasil dalam dua pokok tujuan. Kehutanan dapat gagal untuk menjamin kelestarian produksi karena salah urus yang melampaui batas, atau dapat menggagalkan tujuan akhirnya sendiri karena pengelolaan yang terlalu terinci yang memerlukan biaya yang lebih besar daripada yang dibenarkan oleh barang dan jasa yang dihasilkan. Pada perusahaan hutan swasta hal ini selalu menjadi gangguan yang barangkali kadang-kadang berupa khayalan tetapi berhasil menghalangi orang menanamkan uang dalam kegiatan kehutanan. Bahkan dalam kehutanan negara, yang tidak perlu perhitungan pengeluaran uang yang ketat untuk semua barang dan jasa yang dapat dirasakan dan tidak dapat dirasakan yang dihasilkan oleh hutan, harus ada suatu keseimbangan jangka panjang antara investasi kehutanan dan keuntungan finansialnya. (F.S. Baker 1950)
print this page 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " KEHUTANAN "

Posting Komentar